Rabu, 14 April 2010

Bahaya Asap Rokok Untuk Tubuh Manusia

Asap rokok memiliki kandungan zat beracun yang dapat menyebabkan kanker, zat-zat tersebut antara lain ialah nikotin, tar, karbon monoksida,dll. Semakin pendek rokok, maka akan semakin tinggi kadar racunnya. Apabila seseorang mencoba merokok biasanya akan sulit untuk dihentikan atau ketergantungan. Karena rokok itu sendiri bersifat seperti candu.

Semakin lama kita mengkonsumsi rokok,maka akan semakin memprihatinkan keadaan organ-organ di dalam tubuh kita,karena racun-racun yang terkandung di dalamnya akan menggerogoti tubuh kita perlahan-lahan namun pasti. Paru-paru,jantung, hati akan terlihat lebih kehitaman, pernafasan juga terganggu. Selain itu, keuangan pun terganggu. Karena bagi para pecandu rokok, mereka akan menghabiskan uangnya hanya untuk membeli rokok. Bahkan terkadang lupa makan hanya gara-gara rokok.

Maka dari itulah, mulailah dari sekarang untuk berhenti merokok. Karena merokok adalah gaya hidup yang jauh dari sehat. Banyak merugikan, baik diri sendiri maupun orang lain.

Doa yang Mengubah Taqdir

Adakah manusia yang tidak puas akan taqdir Allah atas dirinya? Dalam sebuah hadistnya, rasullulah menjelaskan bahwa taqdir yang Allah telah tentukan bias berubah, dan faktor yang dapat mengubah takdir ialah doa seseorang.

“tidak ada yang dapat menolak taqdir Allah selain doa. Tidak ada yang dapat menambah(memperpanjang ) umur seseorang selain perbuatan baik.”(HR Tirmidzi 2065). Betapa luar biasa kedudukan doa dalam islam. Dengan doa, seseorang bias berharap bahwa taqdir yang Allah tentukan atas dirinya dapat berubah. Hal ini merupakan sebuah kabar gembira bagi siapapun yang selama ini merasa hidupnya hanya diwarnai penderitaan, dan ia akan menjadi orang yang optimis. Asal ia tidak berputus asa dari rahmat Allah dan mau bersungguh-sungguh meminta dengan doa yang tulus.

Allah berfirman “berdoalah kepadaku, niscaya akan kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombogkan diri dari menyembahku akan masuk neraka jahannam dalam keadaan hina dina.” Dan yang terpenting agar seorang muslim tidak boleh berhenti meminta kepada-Nya, karena sikap seperti itu termasuk kedalam golongan orang-orang yang sombong dan dapat menjebloskan kita kedalam siksa Allah.

“ya Allah, perbaikilah agamaku untukku yang mana ia merupakan penjaga perkaraku. Perbaikilah duniaku yang di dalamnya terdapat kehidupanku. Perbaikilah akhiratku untukku yang di dalamnya terdapat tempat kembaliku. Jadikanlah hidupku sebagai tambahan untukku dalam setiap kebaikan, serta jadikanlah matiku sebagai istirahat untukku dari segala keburukan.” Maka dari itu, janganlah pernah anda berhenti berdoa kepada Allah.

Resep Iga Kambing Bakar

Bahan:

4 buah iga kambing muda

¼ sdm jintan bubuk

½ sdt garam

Merica halus

1 siung bawang putih

Bubuk paprika

2 sdm minyak zaitun

Air jeruk lemon

Cara membuat:

Lumuri iga dengan campuran bawang putih, jintan, merica, garam, paprika, air jeruk lemon, dan minyak zaitun aduk rata. Diamkan hingga bumbu meresap. Lalu bakar hingga matang.

Proposal

Topik

Pengakuan pendapatan pada perusahaan

Judul

Analisis Pengakuan Pendapatan dengan Metode Persentase Penyelesaian pada PT.Pembanguna Jaya Ancol,Tbk.

Latar Belakang

Tingkat pertumbuhan ekonomi di Indonesia masih jauh tertinggal dari negara berkembang lainnya. Krisis ekonomi yang melanda Indonesia pada tahun 1998 adalah suatu bukti kurang baiknya perekonomian di Indonesia. Bukti tersebut dapat kita lihat dari berapa banyak perusahaan yang terlikuidasi dan tidak mampu bertahan dalam krisis ekonomi yang berkepanjangan. Walau begitu kenyataanya masih banyak perusahaan yang masih dapat bertahan sampai saat ini, bahkan dapat berkembang dengan pesat. Salah satunya ialah perusahaan properti.

Pada umumnya tujuan utama didirikan suatu perusahaan adalah untuk memperoleh profit yang semaksimal mungkin. Dan kemungkinan perolehan profit tersebut diharapkan dapat dicapai secara terus menerus, sehingga dapat bersaing dalam memperbesar pendapatan. Dengan pesatnya perkembangan perekonomian di Indonesia yang antara lain ditandai dengan banyaknya perusahaan-perusahaan yang bermunculan. Maka diperlukan suatu strategi untuk mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan dalam jangka waktu yang lama.

Di era globalisasi sekarang ini perusahaan properti telah menjadi bagian penting dalam perekonomian Indonesia. Untuk itu pengamatan terhadap tingkat permintaan atas sektor properti sangatlah penting. Salah satu diantaranya adalah untuk kebutuhan tempat tinggal atau hanya sekedar berinvestasi. PT. Pembangunan Jaya Ancol sedang memfokuskan pada pengembangan lahan properti dengan mengadakan reklamasi pantai, yang telah dimulai sejak tahun 1985. Hal tersebut dikarenakan semakin meningkatnya frekuensi kedatangan para investor baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri.

Tentunya investor-investor tersebut akan mempertimbangkan dengan sebaik-baiknya perusahaan yang dipilih sebagai tempat untuk penanaman modal yang aman dan menguntungkan. Kebanyakan investor pasti akan memilih perusahaan yang sehat, yang dapat dilihat dari laporan keuangan perusahaan tersebut. Menghadapi situasi tersebut dibutuhkan manajemen pengelolaan pendapatan usaha yang baik, efektif dan efisien sehingga dapat menjamin pencapaian target pendapatan maksimal. Dengan suatu penerapan pengakuan pendapatan yang sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku.

Pendapatan adalah aliran masuk kenaikan aktiva perusahaan lain atau pengurangan kewajiban akibat pengiriman atau produksi barang, pemberian jasa serta kegiatan-kegiatan lainnya yang merupakan operasi pokok perusahaan selama periode tertentu. Permasalahan utama dalam akuntansi untuk pendapatan adalah menentukan saat pengakuan pendapatan, pendapatan diakui bila besar kemungkinan manfaat ekonomi masa depan akan mengalir ke perusahaan dan manfaat ini dapat diukur dengan andal.

Pengakuan pendapatan merupakan masalah yang sulit dihadapi oleh profesi akuntansi. Meskipun akuntansi mempunyai pedoman umum untuk menetukan kapan pendapatan harus diakui.berawal dari kenyataan tersebut diatas, penulis mengangkat masalah tersebut kedalam penulisan ilmiah.

Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut , maka penulis mencoba merumuskan masalah yang akan dibahas dalam penulisan ilmiah ini, sebagai berikut :

  1. Apakah pencatatan pengakuan pendapatan PT. Pembangunan Jaya Ancol Tbk telah sesuai dengan Standar Akuntansi yang telah diterima umum ?
  2. Berapa pendapatan laba kotor yang dihasilkan PT. Pembangunan Jaya Ancol Tbk pada bidang properti dalam setiap periode ?

Batasan Masalah

Mengingat begitu banyaknya metode pengakuan pendapatan, maka pada penulisan ilmiah ini penulis membatasi pencatatan pengakuan pendapatan dengan menggunakan metode persentase penyelesaian. Pembahasan yang dilakukan penulis terhadap satu jenis bidang usaha yaitu bidang properti pada periode 2005-2007.

Tujuan penelitian

Adapun tujuan dari penulisan ilmiah ini adalah :

  1. Untuk mengetahui bagaimana pencatatan pengakuan pendapatan pada PT. Pembangunan Jaya Ancol Tbk .
  2. Untuk mengetahui berapa laba kotor yang dihasilkan PT. Pembangunan Jaya Ancol Tbk pada setiap periode.

Manfaat penelitian

  1. Manfaat Akademis

Sebagai bahan pertimbangan dan perbandingan antara teori dan praktek yang di dapat selama masa perkuliahan dengan penerapan yang sebenarnya di perusahaan.

  1. Manfaat Praktis

Diharapkan hasil dari penulisan ilmiah ini berguna sebagai bahan perbandingan bagi perusahaan

Metodologi penelitian

Data atau Variabel

Dalam melakukan penelitian, data merupakan hal yang sangat penting karena penelitian membutuhkan data atau informasi yang akurat dan valid agar hasil penelitian dapat diakui kebenarannya.

Penulis menggunakan data primer dalam melakukan penelitian. Penulis melakukan penelitian langsung pada perusahaan yang bersangkutan, baik dengan pengamatan maupun wawancara guna untuk mendapatkan laporan keuangan,sejarah dan profil perusahaan.

Alat Analisis yang Digunakan

Metode analisis data yang di gunakan dalam penulisan ilmiah ini adalah metode persentase penyelesaian yaitu metode yang mengakui pendapatan, biaya-biaya dan laba kotor dengan terlaksananya kemajuan kearah penyelesaian kontrak.

Indahnya Syurga Allah

Syurga adalah puncak dari segala keindahan serta kenikmatan, itulah janji Allah kepada kaum mukmin. Tidak ada satupun tempat yang dapat menandingi syurga ciptaan Allah yang dapat memberikan kenikmatan tiada tara di dalamnya, sampai-sampai tidak dapat dibayangkan oleh akal manusia.

Di dalamnya harum semerbak, yang harumnya dapat dirasakan sejauh mata memandang. Luasnya seluas langit dan bumi, serta terdapat istana-istana megah dan bidadari-bidadari cantik bermata jeli di dalamnya yang menggunakan perhiasan tiada taranya. Sahabat pernah bertanya kepada Rasullulah ”wahai Rasullulah, ceritakanlah kepada kami tentang syurga dan bangunan yang ada di dalamnya. Rasul bersabda, bahwa batu batanya terbuat dari emas dan perak, adukannya beraroma kesturi, kerikilnya adalah mutiara, tanahnya adalah za’rafan. Barangsiapa yang masuk kedalamnya, ia akan merasakan kenikmatan dan tidak sengsara. Ia akan kekal dan tidak mati, masa mudanya tidak akan habis. Para penghuni syurga akan dikaruniakan dengan kekuatan yang luar biasa,yaitu kekuatan seratus orang di dalam satu tubuh. Mereka tidak perlu buang air kecil maupun besar, karena semua makanan dan minuman yang kita makan akan keluar melalui keringat yang harumnya seperti minyak kesturi.”

Begitulah setitik kenikmatan yang ada di dalam syurga, karena masih banyak kenikmatan-kenikmatan lainnya yang tersedia di sana. Tentu saja bila kita ingin masuk kedalamnya, kita harus menjadi hamba yang bertaqwa dan senantiasa taat kepada Allah, serta menyiapkan amal-amal baik. Karena syurga diciptakan untuk orang-orang bertaqwa.